Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2020

[Review] Menulis Sosok Secara Inspiratif, Menarik, Unik by Pepih Nugraha

Pertama kali diperlihatkan buku ini, saya langsung tertarik. Dari sisi judul maupun penulisnya. "Aku pinjam buku ini deh, Mba." Buku ini memang hasil meminjam dari kawan dalam program tukar buku di komunitas buku berjalan. Awalnya. Begitu ingin dikembalikan ternyata disuruh ambil. "Buku yang ini untuk Mba saja. Buku satunya saja yang dikembalikan."  Begitu yang dikatakan oleh si kawan. Perasaan saya sungguh tak terkira senangnya. Buku ini sangat berarti bagi saya yang sedang senang-senangnya menulis tentang sosok atau tokoh yang menginspirasi. Atau buat teman-teman yang tertarik menulis buku non fiksi. Banyak pelajaran yang bisa didapatkan dari buku ini.  Tentang buku Dokumen pribadi Judul buku: Menulis Sosok Secara Inspiratif, Menarik, Unik Penulis: Pepih Nugraha Penerbit: Penerbit Buku Kompas, Mei 2013 Tebal buku: 196 halaman ISBN: 978-979-709-708-0 Sinopsis Buku ini berisi 22 artikel yang pernah terbit di media masa. Artikel yang mengangkat tentang diri seseorang